Sekilas tentang UMKM.
UKMK adalah singkatan dari Usaha Mikro, Kecil dan Menengah. Secara riil UMKM atau sering disebut UKM (Usaha Kecil Menengah) adalah salah satu bagian penting dari perekonomian suatu negara maupun daerah, begitu juga dengan negara
Kontribusi Koperasi Terhadap UMKM.
Koperasi memberikan kontribusi yang sangat besar bagi UMKM sebagai penyedia lapangan kerja dan mengurangi kesenjangan serta tingkat kemiskinan yang ada. Kabar menggembirakan itu telah diucapkan Wakil Presiden Boediono saat membuka seminar One Product One Village (OYOP) di Bali pada 14 Nopember lalu. Bahwa pemerintah akan melibatkan Koperasi sebagai wadah untuk menampung dan mengembangkan hasil produksi sektor UKM. Alasannya lembaga yang menampungnya selama ini masih sangat terbatas. Karenanya, pemerintah memilih lembaga yang cocok untuk menyokong pembiayaan dan pemasaran hasil UKM tersebut yakni Koperasi.
Koperasi dan UMKM memiliki peran strategis yang berkaitan langsung dengan kehidupan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat. Namun perkembangan UMKM yang meningkat dari segi kuantitas tersebut belum diimbangi oleh meratanya peningkatan kualitas UMKM. Bersamaan dengan masalah tersebut, koperasi dan UMKM juga menghadapi tantangan terutama yang ditimbulkan oleh pesatnya perkembangan globalisasi ekonomi dan liberalisasi perdagangan bersamaan dengan cepatnya tingkat kemajuan teknologi. Oleh karena itu untuk dapat mengatasi hambatan-hambatan tersebut sudah semestinya bahwa pemerintah dan masyarakat dapat membantu memajukan koperasi dan UMKM.
0 komentar:
Posting Komentar